"Kita tunggu saja hingga batas waktu itu tadi, artinya 28 besok lusa ini akan ada pengumuman mengingat pendaftaran semakin dekat," tuturnya.
Dari pantauan media ini, satu pasangan bakal calon wali kota telah mengklaim telah mendapatkan dukungan dari partai berlambang banteng tersebut.
Namun, kabar tersebut kembali liar dengan kenyataan jika hingga saat ini PDI P masih belum menetukan sikap politiknya dipesta demokrasi daerah Samarinda.
Sofyan menilai, jika klaim tersebut umum terjadi jelang perhelatan akbar pesta demokrasi. Menurutnya PDIP hingga hari ini masih menunggu keputusan dari pusat terkait SK dukungan.
Terkait adanya klaim jika pendukung mantan Ketua DPC PDIP sebelumnya akan mendukung salah satu pasangan bakal calon yang terpasang di gambar-gambar media sosial maupun status pesan instan, ia mengatakan bahwa dirinya tidak mengatahui asal usul klaim tersebut, namun ia mengatakan jika hal tersebut sah-sah saja untuk melakukan dukungan dan tak perlu dipermasalahkan.
Sofyan lebih lanjut menegaskan jkembali jika PDIP sejuah ini masih belum menentukan dukungan kepada salah satu bakal calon manapun karena masih menunggu SK dari DPP.
"Kita tunggu saja, akan ada kejutan-kejutan dari DPP, tentu dengan melalui pertimbangan yang baik. Tahapan nya sudah sampai di DPP tinggal di umumkan saja," pungkasnya. ( Redaksi Politikal - 001 )