"Kalau Bobby pun diusulkan oleh PDI Perjuangan, maka untuk menjaga soliditas partai, karena Mas Bobby bukan kader murni PDI Perjuangan, wakil pasti kader PDI Perjuangan," kata Bambang saat ditemui di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (18/6).
Bambang tak menyebut nama yang diajukan PDIP sebagai wakil Bobby untuk Pilkada Kota Medan 2020. Sebab PDIP juga belum menyatakan sikap final terkait pemilihan wali kota Medan.
Bobby diketahui telah menyatakan diri maju dalam Pilkada Serentak 2020 sebagai calon wali kota Medan.
Dia juga sudah sowan ke sejumlah petinggi partai.
Saat ini setidaknya Bobby telah mendapat dukungan dari Golkar, Nasdem, dan PAN.
Namun PDIP sendiri belum mengumumkan dukungan meski Bobby sudah menjadi kader sejak Maret lalu. (*)
Artikel ini telah tayang di cnnindonesia.com dengan judul "Golkar Cari Tandem Bobby Mantu Jokowi di Pilwalkot Medan 2020"