“Saat ini Samarinda cukup baik pembangunannya, tapi tentu seiring perkembangan harus lebih ditata lagi, itulah yang akan menjadi pekerjaan saya kedepan bersama anggota dewan yang lain,” imbuhnya.
Selain itu, Mashari menggaris bawahi bahwa dirinya menggantikan Ketua DPD Partai Gerindra Kaltim yang berhenti lantaran terjun ke gelanggang pilkada sebagai calon Wali kota Samarinda bersama Rumadi Wongso sebagai Cawawali.
“Saya menggantikan beliau, Insyaallah saya akan melanjutkan perjuangan beliau, terutama memperjuangankan aspirasi dari masyarakat di dapil Samarinda,” ucapnya.
“Tata kota di Samarinda kedepannya akan kita benahi, terutama terkait pertumbuhan dan pemerataan pembangunan itu yang menjadi hal yang yeng terpenting,” pungkasnya. (*)