Sabtu, 23 November 2024

Suksesi Pilkada 2024, Isran Noor Enggan Berkomentar, Balik Tanya Pengertian Politik ke Pewarta

Sabtu, 20 Agustus 2022 18:39

IST

POLITIKAL.ID, SAMARINDA – Pesta Demokrasi lima tahun sekali tidak terasa kembali dihelat. Diketahui, Pemilu serentak nasional (Pilpres & Pileg-DPD) dijadwalkan bulan Februari 2024. Sementara untuk Pemilihan kepala daerah (Pilkada) provinsi, kabupaten dan kota dilaksanakan pada bulan November 2022. Disela – sela kegiatannya menyaksikan Pawai Pembangunan di Kota Samarinda memperingati HUT RI ke 77 tahun 2022 hari ini Sabtu (20/8/2022). Ketua DPW partai Nasional Demokrat (NasDem) Kaltim, Isran Noor tidak ingin buru – buru menyampaikan keinginannya kembali bertarung dalam perhelatan Pilkada Kaltim sebagai bakal calon (balon) petahana. Hal itu ia sampaikan saat media ini menanyakan kesiapan Isran Noor dalam menggalang komunikasi politik dengan partai politik (parpol) lainnya di Kaltim. “Apa itu politik ?,” tanya balik Isran kepada pewarta. Sebagaimana diketahui, sebelum didapuk menjadi Ketua DPW NasDem Kaltim tiga tahun lalu. Kesuksesan Isran Noor meraih kursi Gubernur Kaltim bersama Wagub Hadi Mulyadi melalui pilkada serentak tahun 2018 diusung Partai Amanat Nasional (PAN). Sementara dukungan parpol lainnya yakni, Gerindra dan PKS. Ditanya parpol mana saja yang sudah dikomunikasikannya untuk Pilkada 2024 mendatang, Isran Noor kembali bertanya apa arti politik kepada jurnalis. Mantan Bupati itu berkomentar tidak akan menjawab pertanyaan sebelum jawaban dari pertanyaannya dijawab pewarta. Namun karena konteks kondisi saat itu sedang melakukan pekerjaan jurnalis dan bukan berdiskusi. Wartawan media ini tidak menanggapi pertanyaan Isran Noor dengan serius bersama awak media lainnya. “Nah, kalau enggak bisa jawab ya enggak kujawab,” ucap Isran Noor disambut gelak tawa warga sekitar dan langsung memasuki kendaraan roda empatnya meninggalkan lokasi panggung kehormatan di Taman Samarendah. Menjadi hal yang sangat dinanti dengan siapakah NasDem Kaltim (Isran Noor) bakal berkoalisi. Jika menarik politik nasional. DPP NasDem tampak erat dengan partai Demokrat, dimana masing – masing Ketumnya, yakni Surya Paloh dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan komunikasi awal belum lama ini. Terbaru, partai yang mengusung tema Gerakan Perubahan tersebut juga sedang intens berkomunikasi dengan PKS dan bakal mengumumkan koalisi Pilpres pada bulan November 2022 mendatang. (001)
Tag berita:
Berita terkait