“Harapan kami ke depan, Jembayan Tengah dapat menjadi sentra pertanian di Kukar,” tuturnya.
Optimisme Masnur bukan tanpa alasan. Desa Jembayan Tengah memiliki potensi besar untuk menjadi sentra pertanian. Mayoritas masyarakat di desa ini berprofesi sebagai petani, dan desa ini memiliki lahan sawah yang luas, mencapai 80% dari total luas wilayah desa.
“Potensi ini, akan membawa Desa Jembayan Tengah dapat menjadi penyumbang hasil panen yang signifikan bagi Kukar,” ungkap Masnur.
Terakhir, Masnur berharap, dengan dukungan penuh dari Pemkab Kukar, kedepannya Desa ini dapat berpotensi menjadi sektor pertanian dan meningkatkan ketahanan pangan di wilayahnya.
(Advertorial)