Pelaksana tugas Ketua Umum PPP, Muhammad Mardiono, bahkan sempat secara terang-terangan menyatakan Sandiaga Uno telah mendapatkan restu dari Prabowo Subianto untuk hengkang.
"Pak Sandi diberikan izin dari Pak Prabowo bergabung bersama PPP untuk mendukung perjuangan PPP. Setuju?" kata Mardiono di hadapan para kader PPP di Sulawesi Selatan pada 12 Februari 2023.
Sandiaga Uno sendiri tak membantah dirinya akan pindah ke PPP. Dia menyatakan soal itu akan dibahas oleh Mardiono dengan Prabowo Subianto.
"Nanti Pak Mardiono dan Pak Prabowo yang nanti akan bertemu," kata Sandi usai menghadiri Harlah 50 Tahun PPP bersama Prabowo di ICE BSD, Banten, Jumat, 17 Februari 2023. "Saya hanya ikuti saja nanti pembicaraan level atas."
Anies Baswedan dan Sandiaga Uno pernah memenangkan Pilkada DKI Jakarta pada 2017.
Sandiaga kemudian mengundurkan diri dari posisi Wakil Gubernur DKI Jakarta setelah diminta Prabowo Subianto mendampinginya pada Pilpres 2019.
Sayangnya, pasangan Prabowo- Sandi kalah dari pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin.
(Redaksi)