Sabtu, 23 November 2024

Profil 8 Kalangan Milenial yang Dipercaya Rakyat Jadi Anggota DPR RI

Jumat, 3 Juli 2020 3:20

ilustrasi/ kabar-banten.com

Puteri Anetta Komaruddin (ketiga dari kanan) mengunjungi korban banjir di dapil. Foto/Tangkapan layar Instagram @puterikomarudin

Putkom, demikian Puteri Anetta Komaruddin biasa disapa. Perempuan yang lahir di Bandung pada 21 Agustus 1993 ini merupakan putri dari politikus senior Golkar yang juga mantan Ketua DPR RI Ade Komaruddin (Akom).

Bertarung di Dapil Jawa Barat 7 yang meliputi Kabupaten Bekasi, Kabupaten Karawang, dan Kabupaten Purwakarta, politikus Golkar ini meraup 70.164 suara. Kini, Putkom duduk di Komisi XI DPR yang antara lain membidangi keuangan dan perbankan. Di DPP Partai Golkar, Putkom merupakan salah satu wakil sekretaris jenderal.

7. Slamet Ariyadi

Slamet Ariyadi. Foto/Istimewa

Slamet Ariyadi lahir di Sampang pada 30 September 1990. Dia berhasil maju ke Senayan melalui Dapil Jawa Timur 11 yang meliputi Kabupaten Bangkalan, Kabupaten Pamekasan, Kabupaten Sampang, dan Kabupaten Sumenep.

Pada Pemilu 2019, dia meraih 133.495. Kini, Slamet Ariyadi duduk di Komisi IV DPR yang membidangi pertanian, lingkungan hidup dan kehutanan, dan kelautan.

8. Yessy Melania

Yessy Melania. Foto/Tangkapan layar Instagram yessy_mee

Yessy lahir di Nanga Pinoh, Melawi, Kalimantan Barat pada pada 16 Juni 1989. Dia melaju ke Senayan setelah bertarung di Dapil Kalimantan Barat II yang meliputi Kabupaten Kapuas Hulu, Kabupaten Melawi, Kabupaten Sanggau, Kabupaten Sekadau, dan Kabupaten Sintang.

Sebanyak 63.817 suara berhasil diraup politikus Partai Nasdem ini. Kini, Yessy duduk di Komisi IV DPR yang membidangi pertanian, lingkungan hidup dan kehutanan, dan kelautan. (*)

Artikel ini telah tayang di sindonews.com dengan judul "8 Milenial Ini Dipercaya Rakyat Menjadi Anggota DPR RI"

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait