Kamis, 16 Mei 2024

Usai Rotasi Jabatan di OPD Pemprov Kaltim, Hadi Mulyadi Sebut Tak Ada Alasan untuk Tidak Bekerja Maksimal di Tempat yang baru

Jumat, 5 Agustus 2022 20:59

IST

POLITIKAL.ID - Gubernur Kaltim, Isran Noor kembali melalukan perombakan struktur jabatan kepala OPD di lingkungan Pemprov Kaltim. 14 pejabat eselon II resmi dilantik oleh Gubernur Kaltim, pada Jumat (5/8/2022). Menanggapi hal itu, Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi mengatakan, rotasi jabatan tersebut untuk memberikan penyegaran dan suasana baru OPD masing-masing. Dengan rotasi jabatan ini, Hadi Mulyadi berharap kinerja dan produktivitas masing-masing OPD juga akan semakin meningkat. Hadi Mulyadi juga menyebut, pihaknya melakukan inpassing atau pengangkatan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dalam jabatan fungsional di lingkup Pemprov Kaltim, guna memenuhi kebutuhan instansi, namun dengan jangka waktu yang telah ditentukan. "Dengan inpassing dan rotasi ini mudah-mudahan bisa menjadi penyegaran bagi organisasi yang baru, jabatan yang baru dan sebagainya, sesuai yang disampaikan oleh pak Gubernur, " ujarnya usai acara pelantikan 14 Pejabat Tinggi Pratama di lingkup Pemprov Kaltim, Jumat (5/8/2022). Dikatakan, sebagai seorang ASN, TNI dan Polri harus siap menerima amanah dimana dirinya ditempatkan. "Bagaimanapun dengan sumpah kita, baik sebagai TNI, Polri, ASN harus siap ditempatkan di manapun, sehingga tidak ada alasan untuk tidak bekerja maksimal di tempat yang baru. Apakah tempat itu lebih nyaman atau tidak, karena itu tugas sebagai abdi negara, " tegasnya. Wagub Hadi Mulyadi menambahkan, dalam waktu dekat ini, Pemprov Kaltim juga akan melaksanakan seleksi terbuka (Selter) untuk mengisi 15 kursi kosong Kepala OPD. "Setelah ini akan ada Selter untuk 15 jabatan kosong. Mungkin dalam seminggu atau 2 minggu akan datang nanti akan diumumkan, " pungkasnya. Berikut rincian 14 pejabat pimpinan tinggi pratama yang dilantik Gubernur Kaltim: M Syirajudin, (Asisten Pemerintahan dan Kesra Setprov Kaltim) Diddy Rusdiandyah (Staf Ahli Bidang Reformasi Birokrasi dan Keuangan Daerah) Christianus Benny ( Staf Ahli bidang Sumber Daya Alam, Perekonomian Daerah dan Kesejahteraan Rakyat) Arih Frananta Filipus Sembiring (Kepala Satpol PP Kaltim) Deni Sutrisno (Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kaltim) Agus Hari Kesuma (Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kaltim) Anwar Sanusi (Kepala DPMPD Kaltim) Jaya Mualimin (Kepala Dinas Kesehatan Kaltim) Muhammad Kurniawan (Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kaltim) Munawwar (Kepala Dinas ESDM Kaltim) Norhayati US (Kepala Dinas Sosial Kaltim) Rozani Erawadi (Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kaltim) Lisa Hasliana (Kepala Biro Umum Setprov Kaltim). (Adv/Kominfo Kaltim)
Tag berita:
Berita terkait