Jumat, 22 November 2024

Pilkada Jawa Barat 2024

Pelawak Sule Resmi Jadi Jubir Tim Pemenangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan di Pilkada Jabar 2024

Minggu, 22 September 2024 19:10

KOLASE - Calon Gubernur Jawa Barat , Dedi Mulyadi (Kiri) dan Pelawak Sule (Kanan) . / Foto: Istimewa

Tampak Dedi Mulyadi dan warga yang hadir tertawa melihat Sule menghibur.

Dedi Mulyadi yang berpasangan dengan Erwan Setiawan didukung Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Demokat, dan PSI yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan juga mendapat dukungan dari sembilan partai nonparlemen, yakni Partai Buruh, Partai Hanura, Partai Gelora, Partai Garuda, PKN, Perindo, PBB, dan Partai Ummat.

Selain Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan, pilkada Jabar 2024 juga diramaikan tiga paslon lainnya, yakni Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie (PKS-NasDem-PPP), Acep Adang Ruhiyat-Gitalis Dwi Natarina alias Gita KDI (PKB) dan Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja (PDI-P).

Diketahui, Sule merupakan seniman dan pelawak yang lekat dengan kebudayaan Jawa Barat. Sule sendiri juga sebelumnya telah beberapa kali ditawarkan untuk turut serta untuk maju dalam pilkada, tetapi Sule menolak.

Sule pernah ditawari untuk maju menjadi calon wakil Wali Kota Bekasi oleh Raffi Ahmad melalui telepon.

(Redaksi) 

Halaman 
Tag berita: