Kemudian, posisi kedua, yakni pasangan Anies Baswedan dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang memperoleh dukungan 30,4 persen.
Berbeda dengan Ganjar-Erick, elektabilitas Anies-AHY justru menurun dibandingkan survei sebelumnya, di angka 35,4 persen.
Selanjutnya, pada simulasi kedua, elektabilitas Ganjar-Erick juga unggul dari pasangan lainnya, mendapat dukungan sebanyak 38 persen.
Sementara pasangan Anies-AHY 30,8 persen dan Prabowo-Bahlil sebanyak 20 persen.
Pada simulasi ketiga, Ganjar-Erick pun masih unggul dengan perolehan 39,7 persen.
Disusul pasangan Anies-Khofifah 27,4 persen dan Prabowo-Bahlil 20,4 persen. (*)