Selasa, 17 September 2024

Wakil Ketua PC NU Samarinda Ajak Umat Islam Memperbaiki Diri di Tahun Baru Islam 1446 H

Minggu, 7 Juli 2024 7:29

Wakil Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) Samarinda, Agus Tri Sutanto./ Foto: Istimewa

POLITIKAL.ID - Peringatan 1 Muharram merupakan peristiwa bersejarah bagi umat Islam yang selalu diperingati setiap tahun sebagai salah satu hari besar umat Islam.

 Wakil Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) Samarinda, Agus Tri Sutanto, mengajak seluruh umat Islam untuk merayakan momen peringatan tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriah dengan semangat memperbaiki diri, meningkatkan ibadah, dan berbuat lebih banyak kebaikan.

Dalam pernyataannya, Abah Agus—sapaan akrabnya—menekankan pentingnya hijrah, baik secara spiritual maupun sosial-ekonomi. 

"Mari kita jadikan tahun ini sebagai kesempatan untuk berintrospeksi, merenung, dan memperbaiki diri. Hijrah bukan hanya tentang perubahan fisik, tetapi juga transformasi batin dan perilaku," ujarnya.

Agus Tri Sutanto juga mengajak umat Islam untuk memperkuat ukhuwah (persaudaraan) dan peduli sesama. 

"Kita harus saling mendukung, berbagi, dan berbuat kebaikan. Semoga tahun ini membawa berkah dan keberkahan bagi kita semua," tambahnya.

Semangat hijrah dan perbaikan diri di Tahun Baru Islam 1446 Hijriah diharapkan dapat menginspirasi umat Islam untuk menjalani kehidupan yang lebih baik dan bermanfaat bagi sesama.

(Redaksi) 

Tag berita: